Aula kampus 1 Universitas Kristen Indonesia Toraja (UKI Toraja) dipenuhi semangat dan inspirasi dalam kegiatan Expo & Talk Show UKI Toraja selama tiga hari berturut-turut, mulai dari tanggal 21 hingga 23 September 2023. Salah satu momen puncak dari acara ini adalah kehadiran Raim Laode, seorang penyanyi, komika, dan penulis, sebagai guest star dalam talk show.
Dalam sesi talk show, Raim Laode berbagi banyak motivasi yang menginspirasi dan memberikan semangat bagi semua yang hadir. Raim juga mempersembahkan dua lagu, “Komang” dan “Lesung Pipi,” yang tidak hanya memikat telinga tetapi juga menyentuh hati penonton.
Selain kehadiran Raim Laode, Expo & Talk Show UKI Toraja 2023 juga menampilkan dua narasumber hebat lainnya. Mereka adalah dr. Giovani Zeist Lambe, MBBS, dokter lulusan dari Changsa Medical University, China tahun 2022 yang pernah menjadi Ketua PPIT (Perhimpunan Pelajar Indonesia Tiongkok) Changsa 2021-2022, dan Angelica Batara, B.Sc., lulusan dari University of Bristol, Inggris yang pernah menjadi Head of Academics for PPI (Perhimpunan Pelajar Indonesia) Bristol 2022.
Expo & Talk Show UKI Toraja 2023 dimulai dengan defile oleh pimpinan universitas, pegawai, dosen, program studi, serta Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang ada di kampus. Expo UKI Toraja tahun 2023 merupakan kelanjutan dari keberhasilan acara serupa tahun sebelumnya. Selain talk show, expo ini juga menggelar berbagai lomba di bidang ilmu, lomba umum, pameran pendidikan, kuliner, dan musik. Semua kegiatan ini di pusatkan di Kampus 1 UKI Toraja, menciptakan suasana yang mempromosikan budaya, pengetahuan, dan kreativitas.
Expo & Talk Show UKI Toraja 2023 merupakan salah satu kegiatan yang menjadi wujud nyata komitmen UKI Toraja untuk memberikan pendidikan berkualitas dan menjadi pusat inspirasi bagi mahasiswa dan masyarakat umum. Dengan menghadirkan tokoh-tokoh inspiratif seperti Raim Laode, acara ini telah menjadi salah satu event tahunan yang paling dinantikan di Toraja