Rabu, 25 November 2021. Dalam rangka meningkatkan kerja sama dalam Tridarma Perguruan Tinggi ( bidang Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat ) antara Universitas Kristen Indonesia Toraja dengan Universitas Sam Ratulangi maka dilakukan penandatangan perjanjian kerja sama antara kedua universitas. Kegiatan ini berlangsung pada pukul 12.00 WITA bertempat di aula kampus I UKI Toraja. Dokumen Memorandum Of Understanding (MoU) dan Memorandum of Agreement (MoA) ditandatangani langsung oleh rektor UKI Toraja Dr. Oktavianus Pasoloran, S.E., M.Si., Ak., CA dan rektor UNSRAT Prof. Dr.Ellen Joan Kumaat, M.Sc, DEA. 

Kegiatan ini juga dihadiri oleh beberapa dekan dari UNSRAT yang akan menandatangani MoA tingkat Fakultas. Diantaranya dekan Fakultas Teknik, dekan Fakultas Pertanian, dekan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, penandatanganan MoU dan MoA ini diharapkan dapat menghasilkan kegiatan yang dapat bermanfaat diantara kedua belah pihak, terutama dalam bidang tridharma perguruan tinggi. Universitas Sam Ratulagi juga akan bersedia membantu UKI Toraja disaat UKI akan mengajukan jurusan Kedokteran dan juga Rektor UNSRAT berharap agar dosen maupun lulusan mahasiswa UKI Toraja dapat melanjutkan studi  kejenjang S2 dan S3 di Universitas Sam Ratulangi